Ulasan Samsung Galaxy M11 : Kelebihan dan Kekurangan adalah pembahasan kita kali ini yang berkaitan dengan Review Gadget. Terlebih dahulu kita awali lewat video yang terkait dengan Ulasan Samsung Galaxy M11 : Kelebihan dan Kekurangan. Cekidot dibawah ini:
Video Ulasan Samsung Galaxy M11 : Kelebihan dan Kekurangan
Untuk kalian para kalangan anak muda yang ingin memiliki ponsel dengan spesifikasi mumpuni namun memiliki harga yang sangat terjangkau, tida ada salahnya untuk menjajal Samsung Galaxy M11.
Kenapa? Karena dengan harga 2 jutaan saja, ponsel ini memiliki beragam kelebihan yang mungkin tidak bisa didapatkan pada ponsel lain. Tetapi, apakah dengan harga 2 jutaan tersebut Samsung Galaxy M11 sudah sesuai dengan espektasi konsumen?
Berikut ini kami akan memberikan informasi mengenai kelebihan dan kekurangan dari Samsung Galaxy M11.
Spesifikasi Galaxy M11:
Layar : PLS TFT, 6.4 Inci Prosessor :Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm) GPU : Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 RAM : 3 GB/4GB Media Penyimpanan : 32 GB/ 64 GB Kamera Belakang : 13 MP + 5 MP + 2 MP Kamera Depan : 8 MP Baterai : 5000 mAh Harga : Rp 2 Jutaan Daftar Isi Review Kelebihan Samsung Galaxy M11 1. Baterai Tahan Lama
Seri Galaxy M memang selalu memiliki kelebihan utama pada segi baterainya. Kalau dibandingkan dengan Galaxy A11 yang hanya 4000 mAh, tentu baterai Galaxy M11 lebih unggul karena memiliki kapasitas baterai sebesar 5000 mAh.
Selain memiliki daya baterai yang tahan lama, Galaxy M11 juga sudah menggunakan teknologi Fast Charging 15 W. Meski bisa dikatakan tidak sebesar ponsel lain yang sudah mulai menggunakan fast charging 18 W, ini patut diapresiasi jika kita bandingkan dengan pengecasan standar yang masih 10 W.
2. Layar Infinity-O Display Ukuran Besar
Seakan memahami kebutuhan konsumennya yang gemar menyaksikan film, bermain game, dan lainnya, pada M11 ini Samsung memberikan layar lebar dengan desain Infinity-O Display yang berukuran 6.4 Inci.
Dengan demikian aktivitas menonton menjadi lebih memuaskan. Selain itu resolusi dari layar ini adalah 720×1560 piksel dan sudah mengusung HD+. Kerapatan yang dimilikinya adalah 268 pixels per-inch.
3. Sudah Memiliki 3 Kamera
Kini para generasi Z sangat ingin mengikuti zaman, di maan mereka lebih memilih ponsel yang memiliki 3 kamera. Samsung pun mendengarkan hati konsumennya, mereka menghadirkan konfigurasi Triple Camera dengan kualitas pengambilan gambar yang cukup baik.
Lensa-lensa ini resolusinya ada 13 MP + 5 MP + 2 MP yang gunanya untuk bisa mengambil gambar bokeh.
Perekaman video dengan menggunakan kamera belakang ponsel ini pun cukup mumpuni, di mana memiliki resolusi maksimal 1080p di tingkatan frame rate sebesar 60 FPS.
4. Sudah terdapat Sensor Sidik Jari dan Face Recognition
Kini banyak orang yang lebih suka menggunakan sensor sidik jari untuk ponsel mereka, dan Samsung lagi-lagi mendengarkan konsumen mereka. Pada ponsel ini, terdapat sensor Finger Print dan Facial Unlock untuk membuat pembukaan kunci layar semakin cepat.
5. Masih Terdapat 3.5mm Jack Audio
Belakangan ini mulai bangan produsen HP yang menghilangkan port 3.5mm Jack Audio. Tetapi tenang saja, pada Galaxy M11 ini mereka masih memiliki fitur tersebut, jadi konsumen masih bisa mendengarkan musik atau menonton film dengan menggunakan headset.
6. Sudah Hadir dengan Android 10
Jika membeli HP jangan lupa perhatikan sistem operasinya, ya! Nah, pada Galaxy M11 ini Samsung sudah mengaplikasikan One UI 2.0 dan berbasis Android 10 yang ketika ponsel ini diluncurkan merupakan Android terbaru.
Bagi yang belum tahu apa itu One UI 2.0, ini merupakan ‘Skin’ tersendiri milik Samsung dengan beberapa keunggulan, yaitu navigation gensture, perekaman layar, dan ada facial recognition yang dapat dikostumisasi.
Selain itu pada Android 10, ponsel ini jadi bisa menggunakan sistem dark mode, smart reply, sampai ke pengaturan notifikasi dengan cara individual.
7. Ada Slot untuk MicroSD
Beberapa pengguna membutuhkan slot MicroSD untuk bisa menambah kapasitas memori pada ponsel mereka, tetapi sayangnya banyak ponsel yang membuat konsumen harus merelakan antara SIM 2 atau MicroSD.
Tapi tenang saja, karena pada Galaxy M11 ini ada slot khusus untuk MicroSd tersebut, jadi Anda bisa lebih secara leluasa menggunakan SIM card 2 dan MicroSD secara bersamaan.
Review Kekurangan Samsung Galaxy M11 1. Kapasitas Memori Internal Kurang
Jika gemar menginstall banyak aplikasi pada perangkat, sepertinya Galaxy M11 ini akan di rasa kurang baik segi RAM atau memori Internalnya. Karena pada ponsel ini hanya menghadirkan memori Internal sebesar 32 GB untuk RAM 3 GB, dan 62 GB untuk RAM 4 GB.
Jadi bagi yang suka install banyak aplikasi, harus sering-sering melakukan pembersihan perangkat agar memorinya cukup kalau ingin menambahkan aplikasi baru.
2. Tidak ada NFC dan Infrared
Kini ponsel sudah bukan hanya sebagai media untuk menelpon atau kirim pesan. Kehadiran fitur NFC pada ponsel membuatnya bisa menjadi alat transaksi digital praktis untuk penggunanya. Namun, sayangnya Galaxy M11 ini tidak menghadirkan fitur tersebut.
Selain itu tidak ada juga fitur Infrared yang bisa membuat HP menjadi remote TV, AC, dan perangkat lainnya.
3. Peforma Chipset Masih Dirasa Kurang
Dengan grafis 3D dan gameplay beragam, membuat banyak orang yang suka mengunduh game pada perangkat mereka. Tetapi di Galaxy M11 tidak begitu mendukung aktivitas gaming, sebab spek Galaxy M11 hanya bisa mengandalkan Snapdragon 450 dengan fabrikasi 14nm. Tentunya peforma ini kalah dengan ponsel 2 jutaan lain yang sudah ada di pasaran.
Kesimpulan
Itulah kekurangan dan kelebihan yang dimiliki oleh Samsung Galaxy M11. Apakah berminat untuk memiliki ponsel satu ini setelah melihat spesifikasi Galaxy M11?
Nah itulah informasi terkait seputar Ulasan Samsung Galaxy M11 : Kelebihan dan Kekurangan. Semoga dapat menambah wawasan kamu tentang Review Gadget, khususnya Ulasan Samsung Galaxy M11 : Kelebihan dan Kekurangan.